10 jam bersama Pixy TWC Cover Smooth


Hai semuanya!
Sebagai seorang guru & beauty blogger/vlogger, keseharianku gak lepas dari namanya berdandan. Walau memang harus dibedakan antara menggunakan makeup untuk mengajar ataupun ketika menulis review di blog.
Salah satu item yang gak pernah aku lewatkan adalah menggunakan bedak. Sebagai guru, setiap paginya aku selalu melaksanakan apel pagi setiap jam 7 pagi. Karena apel pagi tersebut, bedak yang aku gunakan sering luntur dan malah blentang-blentong! sebel banget kan pagi-pagi sudah disaster duluan.


Bulan kemarin, Pixy baru saja me-launching varian bedak terbaru mereka yaitu Two Way Cake Cover Smooth. Kalau kalian mengikuti blogku, pasti tahu banget aku salah satu penggemar kosmetik mereka. Mulai dari BB cream hingga Lip Cream mereka pernah aku tulis review lengkapnya di blogku.
Pixy sendiri merupakan salah satu line kosmetik yang di keluarkan Mandom Japan dan diformulasikan khusus untuk kulit asia terutama Indonesia. Tahu sendiri dong kalau produk yang di formulasikan oleh Jepang, pasti mereka gak main-main dengan kualitasnya. Pixy selalu mengusung tagline :

"Happiness to Beauty. PIXY brings Asian Women more beauty, more smiles, and more happiness. "


TWC Cover Smooth sendiri dikemas dalam kardus berwarna putih-biru dan terdapat keterangan tentang TWC Cover Smooth :
  • Formula Beauty-Lock : membuat makeup tampak licin dan halus hingga 10 jam
  • SPF 30 & PA+++ : perlindungan optimum terhadap sinar UVB & UVA
  • 2-Way Whitening : kombinasi dari Natural Whitening Powder dan derivat Vitamin C membuat kulit tampak lebih cerah
  • Squalane Oil : menjaga kulit tetap lembab

Ada 5 pilihan warna yaitu 01 White Ochre, 02 Pink Cream, 03 Natural Cream, 04 Natural Peach dan 05 Light Caramel. Ke lima warnanya masuk ke segala skin tone wanita Indonesia. Aku sendiri mencoba varian 04 Natural Peach dan untungnya cocok dengan skin toneku. 


Dalam kemasan TWC Cover Smooth sudah terdapat spons untuk aplikasi, sponsnya sendiri diletakan di tempat terpisah dengan TWC nya agar menjaga sponsnya tidak mudah kotor. Tekstur TWC Cover Smooth sendiri menurutku cukup halus & mudah dipalikasikan. Aromanya sendiri cukup segar & tidak terlalu menggangu.


Dibalik kemasannya sendiri ada luban-lubang kecil untuk menaruh spons untuk sirkulasi udara agar sponnya tidak mudah rusak & berjamur. Kalau kalian perhatikan, di ujung kemasannya seperti ada 2 lubang kecil, nah itu dinamakan "locking system".


Sponsnya sendiri bagus dan bisa digunakan baik kering maupun basah. Kering maksudnya adalah aplikasi langsung dengan spons tanpa dibasahi. Sedangkan basah yaitu dengan cara membasahi sponsnya dengan air untuk mendapatkan coverage lebih maksimal.


Jadi teknologi locking-system membuat kita lebih mudah dalam menganti reffil TWC. Di kemasan reffilnya sendiri ada cekungan untuk memudahkan kita mengambil & memasang refillnya.


Kemasan Pixy TWC Cover Smooth sendiri menurutku bagus sekali karena perpaduan dengan kemasan putih dan dekorasi emboss serta printing bunga, yang bikin aku langsung bilang "kawaaiiii"
Oh ya, yang ada di sebelah kiri itu adalah produk Pixy juga yaitu The Essential Journal yang isinya Pixy BB Cream, Pixy TWC Cove Smooth dan Pixy Highlight & Shading, sayangnya produk ini tidak di jual bebas.


Pixy The Essential Journal & Pixy TWC Cover Smooth.


Untuk aplikasi, aku lebih suka menggunakan spons bawaan dari Pixy. Caranya sendiri aku lebih suka menepuk-nepuk ringan pada bagian wajahku terutama di area T-Zone wajahku yang lebih mudah berminyak. Kalau boleh jujur nih, ini adalah satu-satunya TWC yang teringan yang pernah aku gunakan, bravo Pixy!


Before - After
Ini perbedaan sebelum & sesudah mengaplikasikan TWC Cover Smooth. Terlihat dibagian wajahku yang belum menggunakan, ada kantong mata dan jerawat di pangkal hidung. Dengan menggunakan TWC Cover Smooth semua noda di wajahku langsung tertutup tanpa terlihat medok, suka banget deh hasilnya. Hasilnya pun terlihat makeup tampak  licin dan halus untuk ukuran sebuah TWC, apalagi ditambah rasanya ringan & gak berat di wajahku.


Ini penampakan wajahku setelah 10 jam menggunakan Pixy TWC Cover Smooth. Aku pakai tadi jam 11 siang & kemudian aku beraktifitas. Saat foto ini diambil hari itu aku sedang menjaga bazar Pendidikan di Kotaku. Saat itu sedang hujan & cuacanya sedikit lembab. Karena dengan teknologi beauty-lock membuat riasan bertahan lebih lama di kondisi apapaun.

Kalau di lihat, setalah pemakaian 10 jam dari jam 11 pagi sampai jam 9 malam, lipstik yang aku gunakan sudah mulai luntur, tapi kalau diperhatikan wajahku masih terlihat cling & coverangenya TWC Cover Smooth masih bagus.


Sekarang aku sendiri selalu membawa Pixy TWC Cover Smooth kemanapun aku pergi. Selain karena terasa ringan, kemasan Pixy TWC Cover Smooth juga lucu & praktis dibawa kemana-mana.


Kalian bisa mendapatkan Pixy TWC Cover Smooth dengan harga Rp. 37.000 - Rp.45.000 tergantung dari tempat dimana kalian membeli. Selain itu, kalian juga bisa membeli reffil TWC dengan harga Rp. 23.000-Rp.25.000, masih terjangkau kan?

Bagaimana? apakah kalian juga ingin mencoba Pixy TWC Cover Smooth? Jangan lupa share & komen ya ^^
Kalian juga bisa cari tahu tentang produk Pixy di media sosial mereka :

FanPage : https://www.facebook.com/PIXYIndonesiaOfficial/
Twitter : https://twitter.com/pixyindonesia
Instagram : https://www.instagram.com/pixycosmetics/
Artikel di post ini dibuat untuk mengikuti #CoverSmoothBlogCompetition

4 komentar:

  1. Pada rame rame nge review pixy jadi pengen nyobain. ._.

    BalasHapus
  2. Cantik bangett hehe

    http://inezdivaa.blogspot.co.id

    BalasHapus