Tutorial Make up Korean ala saya

Hay semuanya, kali ini aku mau buat tutorial sederhana make up ala korea (menurut saya). Mungkin karena terlalu terpengaruh sama korea, saya sampai menutup kuping sama artis barat sana hahaha.
Yang di luar sana selalu terkenal dewy & glowing, memang beberapa sih begitu tapi karena saya gak suka muka kayak berminyak gitu saya bikin yang versi matte. Oh ya inspirasi saya kebanyakan dari performance para artis, jadi bukan daily look ya, alias make up di panggung tapi gak terlalu heboh.
So check it out girls!
1. Aplikasikan foundation (aku pake viva covering cream #natural), terutama di bagian alis karena nanti kita akan bikin alis yang "lurus".
2. Aplikasikan bedak tabur (Marcks #creme) tipis saja, karena foundatipnya sendiri sudah cukup menutupi "dosa" di muka saya.
3. Nah, bagian yang paling penting adalah saat membentuk alis, karena trend di sana adalah alis yang lurus sehingga membentuk wajah seperti "memelas" & "membutuhkan perlindungan seorang oppa" #tsahhh.
4. Beri highlight di hidung agar kelihatan lebih mancung menggunkan Viva cream eyeshadow #silver
5. beri eyeshadow dengan efek smoky, eyeshadow silver & eyeshadow coklat di crease.
6. Beri eyeliner dengan bentuk cat eye, tapi mendatar jangan naik, agar menciptakan kesan mata turun.
7. Kasih eyeliner putih & gliter silver dibawah mata, biar lebih POP!
Hati-hati ya, soalnya si gliter ukuranya cukup besar bisa bikin kelilipan.
8. Pakai blush on warna coral/frozy pink, hanya di bagian pipi depan (jangan samapai ke bagian tulang pipi).

9. Pakai lipstik pink coral, lalu beri lipgloss merah hanya di tengah bibir.

10. terakhir, pakai maskara kesayangan kalian.
Dan inilah hasil akhirnya, gimana menurut kalian?
Gampang kan, bisa di coba di rumah, karena gak terlalu mencolok bisa di pakai untuk dateng ke prom night atau bahkan jalan-jalan ke mall ^^
Semoga tutorial ini membantu, see you next time!

11 komentar:

  1. cuantiiiiikk.. ajarin bikin korean eye brows doooong.. :3

    BalasHapus
  2. gorgeous...!! :)

    defanilla.blogspot.com

    BalasHapus
  3. All : makasih, ayo dicoba!
    step-stepnya gampang kok, muko jowo mendadak korea hihihi

    BalasHapus
  4. waaa bagus ^^
    dan bajunya mirip2 sama dresscode nya IU di lagu you & I xD

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya aku juga terispirasi dari IU, terus aku bikin di penjahit, cuma bagian belakangnya dibikin panjang gitu ^^

      Hapus
  5. wah cantik ^^

    eh iya, aku lagi ngadain blog sale lho, liat liat ya ;)
    http://lanilaa.blogspot.com/p/hello-guys.html

    BalasHapus
  6. hemmm, alis datar???
    gimana yah buatnya *wink

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihihi banyak yang tanya nih, nanti aku bikinin tutorial ya

      Hapus
  7. bagus mbak, mirip IU :)
    mau tanya mbak, itu highlight buat hidung pake apa ya? terus alisnya pake apa? kayaknya ga pake pensil alis, hehe

    makasih ya mbak, salam kenal :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. highlight nya pakai viva eyeshadow cream yang warna silver, multi fungsi aku pakai jadi eyeshadow juga
      kalau alis pertama di gambar dulu pake silkygirl gel eyeliner #hitam (tipis aja), baru di timpa sama viva eyeshadow press coklat
      moga membantu ^^

      Hapus